Kompas TV bisnis kebijakan

Pulau Jawa, Madura dan Bali Jadi Daerah Uji Coba Peralihan BBM Premium ke Pertamax

Kompas.tv - 2 September 2020, 23:34 WIB
pulau-jawa-madura-dan-bali-jadi-daerah-uji-coba-peralihan-bbm-premium-ke-pertamax
Ilustrasi SPBU, Pertamina pastikan masih jual BBM jenis Premium dan Pertalite. (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Johannes Mangihot

JAKARTA, KOMPASTV – Pulau Jawa, Madura menjadi daerah uji coba peralihan BBM jenis Premium ke Pertamax.

Menteri ESDM Arifin Tasrif menjelaskan program uji coba peralihan konsumsi BBM Premium dan Pertalite ke Pertamax sudah dilakukan Pertamina di Pulau Bali.

Setelah Bali, Pulau Jawa dan Madura akan menjadi daerah lanjutan uji coba peralihan BBM ke RON 92.

Baca Juga: Pertamina Berencana Hapuskan Pertalite dan Premium, Apa Alasan Utamanya?

Meski program peralihan di Bali belum mendapat hasil secara detial, namun program tersebut bakal menjadi bahan kajian untuk menerapkan program serupa di pulau Jawa dan Madura.

Menurutnya akan ada 4 daerah lagi yang menjalani uji coba penggantian Premium. Pihaknya sedang menyiapkan program yang mendorong agar masyarakat di pulau Jawa, Madura dan Bali beralih ke BBM dengan RON 92 yang lebih ramah lingkungan.

Langkah ini sebagai upaya mengedukasi konsumen sebelum kebijakan penghapusan BBM jenis Premium dan Pertalite berlaku.

"Ke depan kita akan menyiapkan, bahwa Jawa, Madura dan Bali ini bisa diimplementasikan,” ujar Arifin dalam Rapat Kerja bersama Komisi VII DPR RI yang digelar Rabu (2/9/2020).

Baca Juga: Premium dan Pertalite Mau Dihapus, Dirut Pertamina: Kita ada Program Langit Biru

Lebih lanjut Arifin meyakini program pengalihan konsumsi BBM Premium dan Pertalite ke Pertamax bisa terlaksana.

Apalagi, Pertamina juga sudah merampungkan Proyek Langit Biru di Cilacap yang bisa menghasilkan BBM dengan octane number yang lebih tinggi.

“Indonesia termasuk negara besar yang masih menggunakan (Premium). Jadi program (penghapusan Premium) kita akan lakukan bertahap," ujarnya.

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x