Kompas TV video cerita indonesia

Pantauan Drone Gedung Kejagung Pasca Terjadi Kebakaran

Kompas.tv - 23 Agustus 2020, 13:44 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPASTV – Inilah pantauan udara lewat drone gedung Kejaksaan Agung di Jalan Sultan Hasanuddin, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, yang terbakar Sabtu (22/08/2020) malam.

Api membakar habis gedung utama kejaksaan agung, termasuk ruangan Jaksa Agung St Burhanuddin.

Sekitar 65 unit pemadam kebakaran dikerahkan.

Kebakaran terjadi sekitar 11 jam sejak pukul 19.10 WIB.

Baca Juga: Kebakaran Kejagung, 25 Tahanan Dipindahkan ke Kejari Jaksel

Api sempat terkendali pada pukul 22:30 sabtu, namun kembali membesar.

Jaksa Agung STBurhanuddin belum mengetahui penyebab kebakaran yang menghanguskan gedung utama kejaksaan Agung RI itu.

Baca Juga: Anies Tinjau Langsung Kebakaran Gedung Kejagung RI

Dilansir dari Kompas.com Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung (Kejagung) Hari Setiyono mengatakan, berdasarkan laporan sementara, kebakaran di gedung tersebut berasal dari lantai enam yang merupakan bagian kepegawaian.

Lantai lima juga dijadikan sebagai tempat pembinaan kepegawaian.

Kedua lantai ini berdekatan dengan lantai tiga dan lantai empat yang masing-masing berfungsi sebagai ruang intelijen.
Hari memastikan tidak ada data yang terbakar.

Kejagung memiliki data cadangan seandainya data pada berkas yang disimpan di gedung tersebut terdampak kebakaran.
 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x