Kompas TV regional berita daerah

Kanwil Kemenkumham Sulsel Sosialisasikan Pelayanan Publik Berbasis HAM

Kompas.tv - 10 Agustus 2020, 16:53 WIB
kanwil-kemenkumham-sulsel-sosialisasikan-pelayanan-publik-berbasis-ham
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan Harun Sulianto buka sosialisasi Peraturan Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2018 Tentang Penghargaan Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia secara daring (Sumber: HUMAS KEMENKUMHAM SULSEL)
Penulis : KompasTV Makassar

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan Harun Sulianto buka sosialisasi Peraturan Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2018 Tentang Penghargaan Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia secara daring, Jumat (7/8).

Menurut Harun, perlunya nilai HAM dalam pelayanan publik agar ada kesamaan hak, tidak diskriminatif dan tersedianya fasilisitas dan perlakuan khusus bagi kelompok rentan, yakni penyandang disabilitas, wanita hamil, lansia dan anak anak.

"Adapun yang menjadi kriteria Layana Publik Bebrbasis HAM, yairu Aksesibilitas dan Ketersediaan Fasilitas , Ketersediaan Petugas yang siaga, Kepatuhan pejabat/pegawai/ pelaksana terhadap terhadap Standar Pelayanan Minimum, pada Layanan Lapas, Rutan, Bapas, dan Kantor Imigrasi," Lanjut Harun .

Sementara itu, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Sri Yuliani mengatakan bahwa saat ini Kanwil Sulsel telah masuk pada tahap verifikasi data dukung pelayanan publik berbasis HAM guna mendukung penilaian Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM. "Pihak Kanwil Sulsel akan memberikan asistensi kepada UPT dalam pemenuhan data dukung pelayanan Publik Berbasis HAM tersebut ,” Ujar Sri Yuliani.

Sosialisasi ini menghadirkan 2 (Dua orang) narasumber dari penyuluh hukum Kanwil Kemenkumham Sulsel, yaitu Puguh Yuwono dan Ernawati dengan materi Permenkumham No.27 Tahun 2018 tentang Pnghargaan Pelayanan Publik Berbasis HAM yang menyatakan bahwa Pelayanan publik berbasis HAM merupakan tanggung jawab negara dan tanggung jawab kita sebagai aparatur pemerintah.

#KANWILKUMHAM
#HAM
#PELAYANANDARING



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.